Counter HP Dibobol Kawanan Pencuri

Penulis : Firman
Kamis 16 November 2017

Probolinggo,kraksaanonline.com - Kawanan pencuri gasak isi counter handphone di jalan raya Desa Condong, Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo Jawa Timur, Kamis (16/11). Pelaku yang diduga lebih satu orang tersebut menggondol sejuml batrai dan aksesoris Handphone di dalam counter.

Counter yang dimiliki Umi Zakiyah, yang juga berjualan peralatan sekolah itu, juga menggondol ratusan pack rokok yang ada di dalam counter tersebut. Kerugian sementara ditaksir mencapai Rp 15 juta rupiah.

Menurut Umi Zakiyah, pemilik counter, saat ia mendapat laporan itu dari Bawon, ia langsung bergegas menuju ke counternya, yang terletak sekitar 100 meter di selatan rumahnya. Setelah dicek, ternyata ada lubang seukuran tubuh orang dewasa di bagian belakang toko.

Peristiwa itu terjadi pada Kamis dinihari, dan baru diketahui pada pukul 07.00 WIB oleh pemiliknya. Awalnya, counter tersebut diketahui dibobol oleh Bawon, seorang sopir angdes yang saat itu hendak buang kecil di belakang counonter itu, ia melihat tembok belakang sudah berlobang dengan diameter sekitar 60 cm.

"Mendapat laporan itu, saya lantas memeriksa barang dalam counter. Ditemukan sejumlah barang didalam toko yang raib, diantaranya adalah dua slop kartu perdana berisi 200 keping kartu perdana, batrai dan aksesoris handphone, uang receh sebesar Rp 200.000, sebuah speaker aktif,  dan puluhan bungkus rokok berbagai merk,"jelas Umi, saat ditemui di counternya.

Umi, mengaku selama ini memang tidak ada penjaga saat malam hari. Ia menduga pelaku sudah mengetahui keseharian dia, sehingga dengan mudah melancarkan aksinya.

Kapolsek Gading AKP Sugeng Supriyanto, mengatakan  dari hasil olah tempat kejadian perkara yang dilakukan, polisi mengamankan bekas sidik jari pelaku dan memeriksa lubang yang gunakan pelaku. Diduga kuat, pelaku berjumlah lebih dari satu orang. hingga kini pihaknya masih melakukan penyelidikan atas kasus tersebut.

"Kami masih melakukan penyelidikan dan pengembangan atas kasus ini, dugaan sementara pelaku lebih dari satu orang. dan kami sudah melakukan olah TKP,"ujar AKP Sugeng, ketika di TKP.

Dugaan lain, pelaku adalah pencuri amatiran. Pasalnya, hanya mencuri beberapa barang saja, padahal di dalam counter itu masih banyak barang berharga lainnya yang tidak ia curi.(fir)

//

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :