Penulis : Firman
Jumat 13 Januari 2017
Probolinggo,KraksaanOnline.com – Modus baru kasus pencurian dengan modus pelaku sebagai tukang dan service AC, mulai menghantui warga di Kota Probolinggo. Kali ini menimpa salah satu rumah di jalan Taman Tirta, perumahan Sumber Taman Indah, Jumat (13/1/2017).
Pelaku yang berjumlah dua orang ini masuk ke rumah pasangan suami istri, Sulaiman dan Tiwi. Keduanya merupakan staf di badan statistik setempat.
Sementara di dalam rumah hanya ada pembantu korban bernama Suryani, pelaku yang boncengan ini masuk dengan dalih akan memasang AC atas perintah pemilik rumah.
Pelaku selanjutnya bersandiwara menyuruh pembantu untuk mencari tangga. Hasilnya, pelaku dengan leluasa mengacak-acak rumah korban.
Menurut Warno, ketua RW setempat, diduga kuat pelaku sebelumnya sudah mengintai rumah korban. Bahkan, nama korban pelaku sudah tahu sebelumnya.
"Pelaku datang dengan mengaku tukang memasang AC, dan tidak ada yang curiga kalau itu mau mencuri, karena pelaku tahu nama korban, pelaku 2 orang,"ujar Warno, dilokasi.
Dari aksi pencurian tersebut, pelaku berhasil menggondol laptop, kamera photo DSLR, dua buah ponsel dan berbagai perhiasan emas termasuk emas batangan. Total kerugian sekitar Rp 200 juta.
Saat ini pelaku yang identitasnya sudah diketahui dalam pengejaran kepolisian setempat.(fir)
Laporan : Firman
Editor : Dicko

//
Related Posts :
BERAWAL KASUS UPAL, BERHASIL UNGKAP CURANMORPenulis : Roby Rabu 15 November 2017 Probolinggo,kraksaanonline.com - Tertangkapnya Tsk. MF yang terbukti melakukan tindak pidana … Read More...
Bupati Nias Sambut Tim Kementrian Kesehatan RI di RSUD Gunungsitoli Bupati Nias sambut Tim Kemenkes RI |Foto: MM Nias,- Bupati Nias Sòkhiatulo Laoli menyambut Tim Kemenkes RI yang berkumjung ke… Read More...
Pesatnya Dunia Digital, Disperindagtaker Ngawi Gelar Pelatihan Desain Grafis SINAR NGAWI™ Ngawi-Pesatnya dunia digital, beberapa program yang bersifat konvensional maka mau tak mau harus berbasis teknologi. Wiwin Su… Read More...
Antisipasi Bencana, Basarnas Siagakan Tiga Kapal BERITA MALUKU. Basarnas Ternate, Maluku Utara (Malut), menyiagakan tiga kapal di perairan Ternate untuk mengantisipasi terjadinya bencan… Read More...
Ketua MUI Maluku Wafat BERITA MALUKU. Gubernur Maluku, Said Assagaff mengungkapkan kesedihannya sehubungan dengan wafatnya Ketua MUI setempat, Idrus Toekan saa… Read More...