M-Banking BCA Kini Bisa Tterhubung dengan 10 Nomor Telepon Penting

Jakarta, Info Breaking News - Kini layanan m-BCA bagi nasabahnya bisa diperoleh cukup dengan mendaftarkan nomor hp di ATM atau kantor cabang terdekat. Sementara itu, cara mengganti no telpon di m banking BCA pun juga mudah. Nasabah biasanya diminta untuk menghubungi layanan Halo BCA 1500888 agar no hp lama yang terkoneksi dengan m-BCA bisa dinonaktifkan terlebih dahulu dan diubah dengan nomor yang baru. Adapun layanan m-BCA dapat terhubung dengan 10 nomor telepon yang berbeda.
 Lebih lanjut Jahja menjelaskan, pembukaan rekening lewat BCA Mobile ini akan mengubah pola lama di mana masyarakat, terutama kalangan milenial lebih memilih membuka rekening secara online tanpa harus repot-reKemudahan transaksi perbankan saat ini benar-benar seolah sudah berada dalam genggaman. Hanya dengan bermodal kartu seluler, smartphone, dan koneksi internet, seorang nasabah pun tak harus selalu datang ke ATM atau kantor cabang bank terdekat untuk melakukan transaksi keuangan. Lewat layanan m-banking, BCA berupaya memberi beragam kemudahan untuk nasabah setianya.
Fitur yang ditawarkan oleh aplikasi BCA Mobile sendiri kini sudah semakin lengkap. Bukan hanya dapat melakukan transaksi finansial seperti transfer, pembayaran tagihan, atau bahkan pembelian pulsa dan paket data, PT Bank Central Asia Tbk juga meluncurkan fasilitas Buka Rekening Tabungan Online untuk nasabah atau calon nasabah.
"Ini era baru buat BCA. Saat ini, era di mana perbankan dengan fintech sama-sama mencoba untuk saling memanjakan nasabah, kita mau bikin mudah semuanya," kata Presiden Direktur BCA, Jahja Setiaatmadja di Jakarta Pusat, belum lama ini, kepada Info Breaking News.
"Mungkin saat ini (datang ke kantor cabang untuk membuka rekening) dirasakan kurang memenuhi selera atau keinginan, terutama para milenial dan orang yang sibuk," jelas Jahja.
Sejak diluncurkan pertama kali, rupanya sudah ada sekitar 8.000 pengguna yang membuka rekening baru BCA lewat fasilitas online di BCA Mobile. "Dalam tiga minggu ada sekitar 8.000 orang yang sukses buka rekening BCA. Padahal, kita belum launching itu, belum ada marketing, dan belum ada promo apa-apa," tuturnya. Adapun jenis rekening BCA yang dapat dibuat lewat fitur tersebut antara lain Tahapan BCA, Tahapan Gold, dan Tahapan Xpresi. *** Any Christmiaty.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :