Hati-hati Saat Belanja, Petugas Temukan Mamin Kadaluarsa Dijual di Swalayan

Petugas menemukan sejumlah mamin kadaluarsa dijual di MD Mall Blora, yang kemudian ditarik dari pasaran. (foto: dok-ib)
BLORA. Masyarakat Blora diminta untuk lebih hati-hati ketika berbelanja kebutuhan Ramadan, pasalnya saat melakukan sidak di beberapa swalayan hari Rabu (16/5/2018) kemarin, petugas menemukan sejumlah makanan dan minuman (mamin) yang sudah melewati tanggal kadaluarsa.

Sidak dilakukan oleh Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM, bersama Satpol PP Kabupaten Blora dan jajaran Kepolisian guna memastikan semua komoditas yang dijual tidak menyalahi aturan dan baik untuk kesehatan. Sidak menyasar dua swalayan besar yang ada di Kora Blora, yakni MD Mall dan Luwes Swalayan.

Tidak butuh waktu lama, petugas langsung menemukan beberapa makanan kemasan dan minuman botol yang sudah kadaluarsa dan kemasan rusak. Diantaranya Nissin Assorted Biscuit, Mariza Selai, Chinese Five Spice Bumbu Ngo Hiong, Monde Selected Biscuid, Sungkui Mixed Fruits, Monde Biscuits Pie Selection, dan Nugget Ayam So Good. Semuanya ditemukan di MD Mall.

Sedangkan dari sidak Luwes Swalayan, petugas menemukan satu jenis minuman kemasan yang kadaluarsa. Barang yang kadaluarsa langsung diambil dan diminta untuk ditarik dari pasaran.

Atas temuan ini, Kepala Bidang Perdagangan Dindagkop UKM Blora, Jasmadi mengimbau kepada pembeli untuk lebih cermat dan teliti sebelum membeli kebutuhan sehari-hari.

"Kami imbau agar konsumen cerdas saat berbelanja. Teliti sebelum membeli. Perhatikan masa berlaku makanan atau minuman. Khususnya makanan atau minuman kemasan," kata Jasmadi.

"Tadi kami temukan roti yang sudah kadaluwarsa, sehingga kami minta untuk ditarik dari toko dan ditarik dari pasaran. Beberapa diantaranya kami bawa untuk sampel. Kemudian akan kami panggil pemiliknya untuk dilakukan pembinanan," jelasnya.

Dikatakannya, jika dijumpai ada tanggal produksi tetapi tidak dicantumkan tanggal expired nya. Ini jadi tidak jelas, sehingga, daripada membahayakan lebih baik ditarik dari peredaran.

Sementara pemilik MD Mall Blora, Wawan, mengatakan akan mematuhi aturan yang berlaku.
"Iya, nanti kami akan cek lagi dan yang melebihi batas kedaluwarsa akan kami tarik. Soalnya ini itemnya banyak," ujarnya. (res-infoblora)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :