Bhakti untuk Negeri menyambut hari Bhayangkara, Wakapolres Probolinggo anjangsana Warakauri

Penulis : Roby
Sabtu 17 Juni 2017



KRAKSAAN ONLINE,Polres Probolinggo -  Menjelang Hari Bhayangkara ke 71 tahun 2017, yang jatuh pada tanggal 1 Juli mendatang, Polres Probolinggo melaksanakan rangkaian kegiatan Bhakti Sosial untuk negeri, setelah bhakti sosial kesehatan kepada masyarakat nelayan, dilanjutkan silaturahmi anjangsana kepada warakauri  dan Purnawirawan Polri pada sabtu pagi (17/6/2017).

Kegiatan yang dipimpin oleh Wakapolres  Kompol Hendy Kurniawan, S.Sos diikuti oleh para pejabat utama Polres Probolinggo serta Ibu-ibu pengurus Bhayangkari Cabang Probolinggo.

Secara terpisah Kapolres Probolinggo AKBP Arman Asmara Syarifuddin, SH, SIK, MH melalui Wakapolres selaku Ketua panitia rangkaian giat memperingati hari Bhayangkara ke 71 Polres Probolinggo, menyampaikan tujuan kegiatan ini adalah untuk menjalin silaturahmi dengan para sesepuh Polri serta menanamkan rasa kepedulian kepada sesama.


Dalam kegiatan Bakti Sosial tersebut, Wakapolres Probolinggo menyerahkan bantuan berupa paket sembako dan bingkisan lebaran kepada keluarga Purnawirawan Polri dan Warakawuri yang berdomisili diwilayah kecamatan Kraksaan kabupaten Probolinggo.

Wakapolres berharap, melalui kegiatan Bakti Sosial tersebut ke depan akan semakin mempererat hubungan Polres Probolinggo dengan para sesepuh yang dulu ikut berjasa membesarkan Polri.

Menurutnya para Purnawirawan adalah orang tua kita, maka sebagai bentuk penghargaan dan kepedulian, selayaknya mereka mendapat perhatian"  Pungkas Kompol Hendy.(rob)

Editor : Riska
Tag #polresprobolinggo #baktisosial

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :