"Enggak mimpi. Ini mah nyata pak. Alhamdulillah dapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi," ujar Zamzam usai mengikuti peringatan Isra Miraj yang dihadiri Presiden Jokowi, kemarin. Selasa (25/4)
Zamzam mengaku sangat senang bisa menerima hadiah dari orang nomor satu dinegeri ini.
"Tentunya, senang banget," kata dia.
Dibenaknya tak terpikirkan akan mendapat hadiah dari Jokowi, saat ia menghadiri peringatan Isra Miraj dikobongnya.
Zamzam ketimpa rejeki sepeda, saat ia mampu menjawab pertanyaan Presiden Jokowi yang meminta menyebutkan tujuh dari 516 kabupaten/kota di Indonesia.
"Purwakarta, Ciamis, Kuningan, Tasikmalaya, Solo, Cilacap dan Banyuwangi, Pak Presiden," jawab Zamzam.
Jokowi membenarkanya. "Benar kamu. Silakan ambil sepedanya," ujar Presiden Jokowi.
Presiden menyebutkan, hadiahnya memang tak seberapa karena berupa sepeda.
"Yang mahalnya itu adalah tulisan Hadiah Presiden Jokowi," kata Presiden berseloroh. Hadirin pun tertawa.
Selain Zamzan, terdapat empat santri-santriwati mendapat hadiah sepeda dari Presiden Jokowi. Mereka adalah Yusuf (Bekasi), Raja Maulana (Karawang), Indah (Subang) dan Uswathun Hasanah (Bekasi).
Yusuf santri yang mampu melafalkan Pancasila, Raja bisa menjawab 7 dari 17000 pulau, Indah menjawab 7 dari 34 provinsi dan Uswahtun 7 dari 714 suku di Indonesia. (DeR)