Sumbawa, sasambonews.com,- Warga Tiga Desa yang terkena dampak parah banjir Sumbawa meminta pemerintah segera memperbaiki infrastruktur berupa pemasangan bronjong dan prapet juga perbaikan saluran induk yang melintasi dua desa empang atas dan empang bawa perlu menjadi prioritas.
Anggota DPRD NTB dapil Sumbawa Johan Rosihan ,Sabtu (4/3/2017) mengungkapkan bahwa dirinya fokus melakukan reses kelokasi banjir terparah yang menimpa Sumbawa."Reses kali ini fokus saya pada Daerah yang Terdampak Banjir kemarin. Lokasi yang saya pilih adalah Karang Bage Kec. Sumbawa, Dusun Pemulung Kec Labuhan Badas, Empang Atas, Empang Bawa dan Bunga Eja Kecamatan Empang,"terangnya.
Dijelaskannya ,Di Karang Bage masalah infrastruktur menjadi permintaan utama warga menambah tinggi bronjong sungai, penataan bantahan kali dan mengganti puluhan rumah warga yg hanyut." Ada tawaran dari Pemerintah untuk melakukan relokasi warga Terdampak, namun persoalan status rumah yang hanya mendapatkan hak pakai bukan hak milik dan tipe serta kualitas bangunan rumah yang tidak diterima oleh warga,"terangnya.
Dilanjutkanya, Di pemulung yang paling berdampak adalah rusaknya fasilitas jaringan air minum sehingga warga terpaksa mengambil air dari Sumur timba."Selain itu sebagai destinasi wisata penghasil tenun khas sumbawa ibu-ibu juga meminta bantuan alat tenun dan bantuan modal usaha,"terangnya .
Johan juga mengungkapkan bahwa, Di tiga desa kecamatan Empang perbaikan infrastruktur berupa pemasangan bronjong dan prapet juga perbaikan saluran induk yang melintasi dua desa empang atas dan empang bawa perlu menjadi prioritas."Di samping itu pengerukan sedimen pada embung Brang Paria perlu mendapat perhatian."terangnya. Ipr
Related Posts :
Takluk dari Everton, Arsenal Gagal Tempel Chelsea Portal Berita Bola ~ Arsenal dipaksa menelan kekalahan 1-2 dari Everton dalam laga pekan ke-16 Premier League 2016-2017 di Goodison Park, … Read More...
Terkumpul Rp. 1.410.000 Tahap Pertama Penggalangan Dana Aceh Oleh SP Perjuangan IKPP Aksi Penggalangan Dana SP Perjuangan IKPP di Depan Gerbang IKPP Perawang SIAK-Gempa Pidi Jaya dengan kekuatan 6,5 SR pada Rab… Read More...
Pengertian KUA-PPAS dan Penyusunannya Pengadaan.web.id - Sesuai dengan Permendagri No. 59 Tahun 2007, Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Priorotas Plafon Anggaran Sementara (PPA… Read More...
Mayat Tanpa Identitas Membusuk di Pantai Selaki Kaliandanews.com, Katibung - Warga dihebohkan dengan penemuan mayat Anonim (tanpa identitas) di pantai Tanjung Selaki, Desa Tarahan, Kec… Read More...
Momen Lionel Messi Bertemu Bocah Kantong Plastik Asal Afghanistan Portal Berita Bola ~ Bintang Barcelona Lionel Messi akhirnya bertemu dengan bocah asal Afghanistan Murtaza Ahmadi (6 tahun) di Doha, Selas… Read More...