Laporan Dan Cuplikan Gol Pertandingan Rusia 3-3 Belgia



Laga Persahabatan - Hujan gol terjadi di Olimpiyskiy Stadion kala tuan rumah Rusia menjamu Belgia dalam laga uji coba internasional, Selasa (28/3) malam WIB, yang berakhir denga kedudukan sama kuat 3-3.

Momentum langsung didapat tuan rumah ketika laga baru berjalan tiga menit. Viktor Vasin berada pada posisi yang tepat saat menyambut umpan Dmitri Kombarov dan kemudian menceploskan bola ke gawang Simon Mignolet.

Belgia yang tak diperkuat sejumlah bintang seperti Eden Hazard dan Kevin De Bruyne mampu menyamakan kedudukan pada menit ke-17 melalui eksekusi penalti yang dilepaskan striker Everton, Kevin Mirallas.

Mendominasi jalannya pertandingan, anak asuh Roberto Martinez berhasil memanfaatkan dua peluang pada menit ke-42 dan 45 melalui sepasang aksi Christian Benteke. Belgia pun menutup paruh pertama dengan keunggulan 3-1.

Di babak kedua, Belgia terus menguasai jalannya permainan dan menebar lebih banyak ancaman. Sayang sejumlah pergantian pemain membawa dampak bagi efektifitas permainan yang tak menunjukkan ketajaman.

Situasi tersebut dimaksimalkan Rusia untuk memperkecil ketertinggalan pada menit ke-74 lewat gol Aleksey Miranchuk. Bahkan sang tuan rumah Piala Dunia 2018 mampu membuyarkan kemenangan Belgia berkat aksi Alexander Bukharov di tambahan waktu babak kedua.

Untuk Video Highlight Dan Gol Lainnya : https://goo.gl/7X9dSs

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • ADVETORIAL KOTA MOJOKERTOKota Mojokerto Raih Adipura Kirana Walikota Mojokerto, H Mas'ud Yunus, saat menerima penghargaan Piala Adipura Kirana dari Wa… Read More...
  • KORUPSIKPK Geledah Rumah Putu Leong Di Bali Putu 'Leong' Sudiartana. KPK melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap po… Read More...
  • ADVETORIAL KOTA KEDIRISENIMAN MANCANEGARA TAMPIL DI SELOMANGLENG "Reyog Panji Bersih Desa" DINAS Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga… Read More...
  • ADVETORIAL KABUPATEN MOJOKERTOKabupaten Mojokerto Terima  Adipura Buana Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Mojokerto, Mustain, mewak… Read More...
  • BERITA UTAMAPRESIDEN JOKOWI TEGUR KAPOLDA DAN KAJATI SEINDONESIA Kebijakan atau diskresi yang diambil kepala daerah jangan sampai dipidanakan. … Read More...