 |
Barang Bukti Sabu |
Kalianda, Kaliandanews.com - Satres Narkoba Polres Lamsel, menangkap 2 orang tersangka yang membawa narkoba jenis sabu. Salah 1 tersangkanya merupakan Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Pemda Lampung Selatan.
Menurut Kasat Narkoba Iptu M. Ari Satriawan, kedua tersangka yaitu HG (34) PNS, warga Bumi Agung, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan dan SP (38) warga Beringin, Kelurahan Bumi Agung, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan.
Keduanya ditangkap di depan POM Jati, pada Sabtu (11/02), setelah menerima paketan sabu dari YY yang sekarang menjadi DPO (Daftar Penacrian Orang).
 |
Kasat Narkoba Polres Lamsel Iptu. M. Ari Satriawan |
"Kita amankan 1 buah paketan sabu yang disimpan didalam bungkus rokok," ucap Ari saat ditemui diruangannya, Selasa (14/02).
Tersangka dijerat dengan pasal 112 ayat 1 dan pasal 127 ayat 1 UU RI no 35 tahun 2009 tentang narkotika, dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun penjara.
Saat ini kedua tersangka sudah diamankan di Mapolres Lampung Selatan, untuk dilakukan penyidikan dan pengembangan lebih lanjut. (yb)
Related Posts :
BNN Tangkap Kepala Rutan Puworejo Terlibat Pencucian Uang Narkoba Semarang, Info Breaking News - Kejahatan narkoba semakin menggila, tak memandang jabatan tak memandang kelas mana karena semata mata rasa … Read More...
Terbukti Lakukan Pemalsuan Oknum Guru Dituntut 6 Bulan Jaksa Penuntut Umum Arif Suryana,SH. Jakarta, Info Breaking News - Berdasarkan keterangan para saksi yang diperiksa di da… Read More...
Fredrich Menggila,Selain Mendesak Agar Kapolri Diperiksa, Ajak 50 Ribu Advokat Boikot KPK Jakarta, Info Breaking News - Bisa saja ocehan ngawur ini terwujud atau tetap semakin ngawur alias nglantur, karena satu sisi memang Fredr… Read More...
BNN Tangkap Kepala Rutan Puworejo Terlibat Pencucian Uang Narkoba Semarang, Info Breaking News - Kejahatan narkoba semakin menggila, tak memandang jabatan tak memandang kelas mana karena semata mata rasa … Read More...
Kembalinya Satria Sableng, 212 Warior ( 2018)Selasa 16 Januari 2018 RUPA,Salah satu film Indonesia akan diluncurkan dengan judul 212 Warrior dengan genre Action, Adventure … Read More...