http://ift.tt/20kt43r - Berita Terkini NOAH Terbaru Hari Ini -NOAH baru-baru ini bertolak ke Gili Trawangan, Nusa Tenggara Barat untuk konser sekaligus liburan. Kali ini Ariel dkk juga ditemani oleh keluarga masing-masing seperti istri Uki, Metha Yunatria dan Sophia Latjuba.
Dalam sejumlah foto yang diunggah di Instagram, Ariel bersama personil NOAH lainnya terlihat asyik di sebuah air terjun. Ada juga foto-foto kebersamaan pelantun lagu "Separuh Aku" ini di pelabuhan Lombok.
Metha juga sempat membagi fotonya bersama Uki ketika berpose bersama di sebuah dermaga. Namun sayangnya istri David Albert, Gracia Indri tak terlihat ikut dalam rombongan.
Sementara itu, netter pun ikut senang melihat kebersamaan NOAH saat liburan sekaligus manggung ini. Banyak pula netter yang meminta Ariel cs lebih banyak membagi foto liburannya bersama NOAH.
"Suksess bang boril n noahh makasik kdatangannya k lombokk," komentar netter. "Istimewa, kangen suasana lombokkk," tambah yang lain. "So swetttt happy always ka @methayuna n ka @uki_kautsar," sahut lainnya.