Penggemar Ahok Semakin Percaya Diri Setelah Tampil Elegan

Jakarta, infobreakingnews - Tampil dengan gaya yang tenang Basuki - Djarot mendapat perhatian positip dari kalangan Netizen menjadikan elektabilitas paslon nomor urut Dua kembali naik secara dignifikat diatas kedua pesaingnya.

Nitizen percaya dengan apa yang ditunjukan calon Gubernur DKI Jakarta nomor urut dua Basuki 'Ahok' Tjahaja Purnama dan wakilnya Djarot Saiful Hidayat dalam debat perdana Pilkada DKI. Keduanya juga dinilai relatif lebih tenang dari biasanya, bahkan sangat telak ketika membuktikan hasil kerja membuat Jakarta banyak berubah.

"Biasanya kalau di hari berikutnya itu diwarnai emosi yang lebih beragam, tetapi hari ini dia banyak direspon warnanya kita lihat warna hijau, trust (percaya)," kata Rustika Herlambang, analis dari Indonesia Indikator, saat mengulas debat Pilkada DKI Jakarta, Jumat (13/1/2017) malam


Menurut dia, kepercayaan juga ditunjukkan netizen kepada calon lain, yakni Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni dan Anies Rasyid Baswedan-Sandiaga Salahuddin Uno. Ini terjadi lantaran kerasnya kerja masing-masing tim sukses pasangan calon dalam 'menjual' calonnya kepada warga Ibu Kota.

"Keyakinan, pasangan lain juga seperti itu sebenarnya karena kan timses pendukung mereka itu terus menerus memberikan dukungan," ucap dia.

Selain itu, Rustika menilai netizen merasa senang dengan penampilan yang ditunjukan. Di samping ada respons marah yang ditunjukkan netizen. Pasalnya, kata dia, respons marah itu bukan berarti kecewa dengan penampilan Ahok-Djarot.

"Amarah ini ditujukan pasangan lain kepada pasangan Ahok-Djarot, begitu sebaliknya. Di sini kita lihat Ahok-Djrot mendapatkan paling sedikit 'hujatan' dari biasanya," ujar dia.

Timses Ahok-Djarot, Bestari Barus menyambut baik respons yang diberikan netizen. Menurut dia, itu membuktikan sudah ada perubahan dari Ahok-Djarot terkait budi pekerti dan prilakunya yang selama ini dinilai kurang baik.

"Ahok juga didoakan para ulama banyak, sehingga di sini dia bisa lebih baik lagi bertutur kata dan menyejukan masyarakat," kata Bestari.*** Candra Wibawanti.



Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :