Prediksi Bola : Everton Vs West Ham , Minggu 30 Oktober 2016 Pkl 20.30 WIB

Raih Poin sempurna...

Portal Berita Bola ~ Everton ingin kembali ke jalur kemenangan kala menjamu West Ham. Laga ini akan dilangsungkan pada Minggu 30 Oktober 2016 pukul 20.30 wib dan akan digelar di Goodison Park (Liverpool).

Everton tampak seperti sebuah tim reformasi di bawah Ronald Koeman setelah musim yang sulit musim lalu, tetapi setelah awal yang bagus akhir-akhir ini mereka cukup menurun.

Kekalahan mereka 2-1 di Burnley akhir pekan lalu membuat lima pertandingan tanpa kemenangan bagi The Toffees, dengan Norwich dan Bournemouth juga berhasil mengalahkan mereka.

The Toffess juga bermain seri melawan Crystal Palace dan Manchester City. Ini membawa Barkley cs turun ke posisi 6 di klasemen, dengan 15 poin. So mereka wajib segera bangkit jika tak mau semakin menjauh dari zona Eropa.

Romelu Lukaku tetap menjadi pemain kunci Everton. Dia mendapat assist akhir pekan lalu dari Yannick Bolasie dan mencetak gol melawan Manchester City sebelumnya yang membuat dia total mencetak enam gol. Hanya dua gol yang ia cetak terjadi di Goodison Park.

Yannick Bolasie juga merupakan ancaman serius pertahanan lawan dimana West Ham memiliki kesulitan berurusan dengan serangan bawah sayap musim ini.

West Ham memiliki masalah dengan banyak hal pada tahap musim ini. The Hammers tersingkir dari Liga Europa pada tahap playoff dan mereka kalah lima dari enam pertandingan pertama mereka di Premier League.

Untungnya rentetan hasil buruk telah selesai, kemenangan mereka 2-1 atas Chelsea di Piala Liga pertengahan pekan ini membuat tiga kemenangan beruntun untuk pasukan Slaven Bilic setelah kemenangan melawan Crystal Palace dan Sunderland, tetapi mereka masih berada di posisi berbahaya di Liga Utama Inggris dengan 10 poin di posisi 15 klasemen.

Michail Antonio menjadi pemain terbaik bagi West Ham sejauh musim ini. Pemain sayap ini telah mencetak lima gol di Premier League, meskipun hanya dua dari laga away.

Masalah lain adalah kenyataan bahwa Slaven Bilic telah mendorong dia ke peran lebih bertahan saat ini dengan adanya formasi baru dengan tiga bek sejajar. Hasilnya memang lini pertahanan lebih solid tetapi kontribusi menyerang Antonio menjadi berkurang.

Bilic menerjunkan tim yang kuat di tengah pekan dan mereka mendapatkan beberapa shot on target melawan Chelsea, dan ada kesempatan baik yang bisa mempengaruhi proses laga pada hari Minggu. West Ham juga telah kalah empat dari enam laga tandang mereka di semua kompetisi musim ini, sementara Everton tak terkalahkan dalam 7 laga kandang terakhir.

Musim lalu West Ham berhasil menang atas Everton di stadion ini meski ini hanya satu-satunya kemenangan dalam 5 kunjungan terakhirnya. Dalam 6 head to head terakhir Everton menang dua kali , seri tiga kali dan hanya kalah sekali dari WHU.

Everton mungkin sudah bisa diperkuat bek kini andalan Leighton Baines yang sudah fit, namu James McCarthy, Muhamed Besic, Matthew Pennington, dan Tyias Browning masih absen karena cedera. Lukaku dengan 6 gol memimpin didepan dengan diapit oleh Mirallas dan Bolasie dengan 3 assistnya sementara Barkley bertarung di tengah bersama Barry dan Gueye.

The Hammer masih tanpa pemain cedera, Arthur Masuaku, Gokhan Tore, Sam Byram, Diafra Sakho dan Andy Carroll, tapi bek kiri Creswell bisa kembali setelah pekan lalu menjalani suspensi.Andrew Ayew yang debut tengah pekan akan memimpin didepan menggantikan Zaza yang mandul dengan Lanzini dan Payet menjadi duo ofensif, sementara Noble bersama Obiang menjadi duo pivot lapangan tengah.

Head to Head Kedua TIM :


05/03/2016 Everton 2 – 3 West Ham United

07/11/2015 West Ham United 1 – 1 Everton

16/05/2015 West Ham United 1 – 2 Everton

14/01/2015 West Ham United P 2 – 2 Everton

07/01/2015 Everton 1 – 1 West Ham United


Lima pertandingan terakhir Everton (K-S-K-K-M) :


22/10/2016 Burnley 2 – 1 Everton

01/10/2016 Everton 1 – 1 Crystal Palace

24/09/2016 Bournemouth 1 – 0 Everton

21/09/2016 Everton 0 – 2 Norwich City

17/09/2016 Everton 3 – 1 Middlesbrough


Lima pertandingan terakhir West Ham United (M-M-S-K-M) :


22/09/2016 West Ham United 1 – 0 Sunderland

15/10/2016 Crystal Palace 0 – 1 West Ham United

01/10/2016 West Ham United 1 – 1 Middlesbrough

25/09/2016 West Ham United 0 – 3 Southampton

22/09/2016 West Ham United 1 – 0 Accrington
Perkiraan Susunan Pemain ;

Everton : Maarten Stekelenburg, Phil Jagielka, Seamus Coleman, Bryan Oviedo, Ashley Williams; Gareth Barry, Idrissa Gane Gueye, Kevin Mirallas; Ross Barkley, Yannick Bolaise, Romelu Lukaku.

West Ham United : Adrian; Winston, Cheikhou Kouyate, Angelo Ogboma; Michail Antonio, Mark Noble, Pedro Obiang, Aaron Cresswell; Dimitri Payet, Manuel Lanzini, Simone Zaza.

Subscribe to receive free email updates: