Berikut barang-barang yang biasa anda temui di rumah dan bersifat mematikan. |
Produk rumah tangga yang biasa ditemui di rumah rupanya memiliki dampak yang berbahaya. Anda mungkin tidak sadar bila sudah menyentuh, mengendus dan berkenaan dengan produk itu. Anda harus segera membersihkan anggota badan yang berkenaan dengan bahan kimia itu.
Dampaknya produk itu bisa menyebabkan kanker, merusak hati, ginjal, membakar kulit dan mengiritasi mata. Berikut 12 produk rumah tangga yang harus anda waspadai:
- Penyegar Udara
- Sebagian besar penyegar udara mengandung formaldehyde. Kandungan itu merupakan bahan kimia penyebab kanker. Hal ini dapat mengiritasi kulit, paru-paru dan mata. Bahkan menghirup itu dapat menyebabkan masalah kesehatan.
- Pembersih Anti Bakteri
- Beberapa pembersih yang anti bakteri mengandung triclosan. Kandungan itu dapat merusak hati ketika diserap oleh kulit anda. Pembersih tersebut bisa membuat bakteri tahan hidup pada manusia.
- Bubuk Pemutih
- Bubuk pemutih dapat merusak sistem pernapasan jika anda menghirupnya. Bubuk itu juga bisa mengiritasi kulit. Ketika dikombinasikan dengan pembersih lainnya, hal itu menyebabkan asap beracun juga.
- Pembersih Karpet
- Amonium hidroksida dalam pembersih karpet bisa mengiritasi mata, kulit dan paru-paru. Bahan-bahan lain dalam pembersih karpet juga berbahaya bagi hati dan ginjal.
- Pembersih Mobil
- Apakah hari ini anda bersinggungan dengan pembersih mobil? Segera cuci tangan dan bersihkan yang berkenaan dengannya. Pembersih itu membahayakan paru-paru, mata dan kulit.
- Sabun Cuci Piring
- Sebagian besar sabun cuci piring mengandung klorin. Kandungan itu tidak aman untuk anak-anak. Ketika anak-anak mendapat tugas cuci piring, dampingi mereka.
Rupanya produk rumah tangga memiliki unsur berbahaya untuk tubuh anda. Berikut beberapa barang lainnya yang harus anda waspadai:
- Pembersih Saluran
- Beberapa produk pembersih saluran mengandung asam hydrochloric dan asam sulfat. Kandungan itu dapat membakar kulit dan dapat menyebabkan kematian bila tidak segera dibersihkan.
- Cairan Pemoles Kayu
- Beberapa cairan pemoles kayu mengandung phenol dan nitro benzene. Kandungan itu merupakan cairan yang memudahkan api. Selain itu bila terkena dengan kulit akan terasa terbakar.
- Deterjen
- Tanpa anda sadari deterjen sangat berbahaya. Beberapa bahan kimia dan parfum pada bubuk deterjen dapat menyebabkan mual.
- Pembersih Dinding
- Bila melihat bagian sudut dinding yang rusak karena serangga, anda segera membenahi dengan pembersih dinding. Anda harus segera membersihkan diri bila sudah selesai. Pembersih itu mengandung formaldehyde yang dapat menyebabkan kanker.
- Kapur Barus
- Kapur barus bermanfaat memberi harum pada bagian lemari yang memiliki bau tak sedap. Namun anda jangan terlalu sering bersinggungan dengan itu. Sebab dapat menyebabkan sakit kepala dan masalah pernapasan.
- Racun Tikus
- Racun tikus memang untuk membasmi pemangsa nomor satu di dalam rumah itu. Namun bila tidak sengaja termakan, anda bisa mengalami perdarahan hebat di dalam tubuh.